TRIK MEMBERSIHKAN ANTI GORES
SMARTPHONE BIAR SELALU BERSIH DAN JERNIH
Bagaimana caranya membersihkan ANTI GORES (SCREEN PROTEKTOR)
biar selalu enak dilihat, bersih dan jernih, ANDA bisa simak pengalaman saya
ini. awalnya saya sering mengganti ganti ANTI GORES karena sering keliahatan
tidak bersih dan menggangu mata memandang, namun setelah saya perhatikan cara
dan cairan apa yang digunakan untuk membersihkan layar tersebut, saya baru tahu
harusnya saya cukup membersihkannya jadi tidak harus diganti ANTI GORESnya
Yah namanya sudah terlanjur apa boleh buat, namun ini
menjadi pengalaman yang menarik buat saya, hikmahnya saya jarang mengganti anti
gores di smartphone saya kecuali memang sudah tergores dan mata sudah mulai terganggu.
minyak kayu putih dan smartphone |
Berikut caranya serta cairan apa yang digunakan untuk
membersihkan itu, kalau anda memiliki putra putri yang masih kecil kecil atau
balita, saya yakin anda memiliki cairan itu, karena cairan ini fungsi utamanya
sebenarnya bukan untuk pembersih filter screen android, tapi sebagai penghangat
tubuh, namun ternyata cairan ini memiliki fungsi lain yang tidak kalah
pentingnya, wow cairan apakah itu, mari simak trik berikut ini :
- Siapkan kapas (sedikit saja) atau kain yang sangat halus bisa juga kain halus pembersih kacamata.
- Siapkan cairan yang bernama Minyak KAYU PUTIH hehehes.sedikit saja, paling beberapa tetes, botol palimg kecilpun kalau digunakan akan bersisa banyak.
- Teteskan minyak kayu putih tersebut lantas gosok pelan pelan dengan merata, anda harus sabar menggosoknya, agar gosoknya merata, coba mulai dari atas kebawah tanpa tekanan yang berarti, kalau terlalu keras menekan/menggosok dikuatirkan akan merusak mesin smartphone anda.
- Sebelum menggosok off/matikan smartphone anda.
- Lakukan perawatan anti gores smartphone anda secara rutin minimal seminggu sekali
Mudah bukan???, silahkan anda mencoba dan buktikan
perbedaanya, perlu saya sampaikan bahwa untuk perawatan tersebut diatas hanya
berlaku pada ANTI GORES/SCREEN PROTEKTOR
yang sudah terlihat buram dan sudah banyak
jamur jamur yang sudah lama menempel dan satu lagi anti gores tersebut masih dalam kondisi tidak tergores.
Bisa saja anda membersihkan filter yang sudah tergores itu
dengan minyak kayu putih namun tetap saja kelihatan tergoresnya karena minyak kayu
putih ini tidak berfungsi menghilangkan goresan. Lucu juga sih namanya saja
pelindung screen ANTI GORES, tapi tetap saja bisa tergores, apalagi kalau anda
tipe orang yang sembarangan meletakkan smartphone yang anti gorespun bisa
tergores...tipe yang saya sama seperti saya hehehehe...
Walaupun harga anti gores ini relatif murah, tapi tidak ada
salahnya bila anda berhemat dengan bisa merawatnya sendiri, kenapa tidak????
0 comments:
Post a Comment